Facebook Twitter RSS
banner

GIIAS Tambah 3 Fasilitas Untuk Manjakan Konsumen

MODCOM, Jakarta - Hari ini, Selasa (10/7) Gaikindo melakukan press conference ketiga untuk mengumumkan kesiapannya dalam menggelar pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, yang akan berlangsung pada tanggal 2-12 Agustus 2018 di ICE BSD City, Tangerang.

Dalam memudahkan pengunjung pameran, pihak penyelenggara juga melakukan pembenahan fasilitas. Seperti hadirnya fasilitas VIP Lounge di area test drive.



Bagi yang membawa anak-anak, jangan lupa juga untuk mampir di fasilitas Auto Playground. Tahun ini hadir dengan konsep baru yang tentunya lebih seru. Stroller dan wheelchair masih menjadi fasilitas wajib yang disediakan oleh pihak penyelenggara pameran demi kenyamanan pengunjung.

Tidak hanya itu, bagi pengunjung yang ingin datang namun merasa akses pameran terlalu jauh, bisa memanfaatkan fasilitas shuttle bus yang tahun ini juga ikut ditingkatkan. Beroperasi dari dan ke area kantung parkir GIIAS 2018 sejak pukul 10.00, hingga pukul 21.00 WIB.



Pengunjung bisa memarkir kendaraannya di Q Big, The Breeze, Aeon Mall, Bintaro Exchange, dan stasiun Rawa Buntu. Shuttle bus GIIAS 2018 akan menjemput pengunjung setiap 15 sampai 30 menit sekali.

"Pengunjung adalah prioritas kami, semua fasilitas yang diberikan selama GIIAS 2018 sudah kami pertimbangkan untuk memberikan kenyamanan dan kesan terbaik. Sehingga pengujung betah dan ingin datang kembali ke GIIAS," terang Romi, Presiden Direktur Seven Event, selaku organizer GIIAS 2018.

Pameran GIIAS masuk dalam kalender ajang pameran otomotif dunia serta diakui oleh OICA (Organisation Internationale des Constructeurs d’Automobiles). Menguatkan impresi bahwa pameran ini merupakan ajang paling tepat untuk pelaku industri otomotif nasional memperkenalkan produk dan teknologi mereka.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts