Facebook Twitter RSS
banner

Berikut Daftar Makanan Yang Sering Salah Sebut

[split]

Masih Ingat film Cek Toko Sebelah yang didalamnya ada perseturuan mengenai buah vs sayur, ternyata banyak masyarakat yang mengalami hal serupa mengenai hal itu. Masih sering salah sebut makanan ini termasuk kategori buah atau sayuran sebenarnya.

Perbedaan antara buah dan sayur dapat dicermati dari asal tumbuhannya. Jika berasal dari bunga (bagian reproduksi) dan menghasilkan biji maka dikategorikan sebagai buah. Jika berasal dari daun, akar dan batang (bagian vegetatif) maka itu adalah sayur. Cek yuk! Makanan apa saja yang sering salah itu.

1. Jagung, berasal dari bunga jagung yang telah mengalami penyerbukan dan pembuahan. Sehingga jagung
dikategorikan sebagai buah, lebih tepatnya bijian (grain).



2. Timun, sering dijadikan lalapan bersama selada, kol dan tomat ini. Merupakan buah dengan kulit berwarna hijau dengan garis putih kekuningan. Namun semakin matang, kulit timun berubah menjadi hijau pucat sampai berwarna putih. Sedangkan daging buahnya berwarna kuning pucat.


3. Labu, memiliki tekstur yang lembut dan sering dikira sayur. Padahal labu adalah buah yang mengandung vitamin C dan kalsium, sehingga dapat digunakan untuk mengobati sariawan dan panas dalam serta untuk memperkuat tulang.


4. Paprika, sering dijadikan topping pizza. Bukan berarti mereka sayuran, karena paprika adalah buah yang memiliki biji seperti cabai.


5. Terong, buah yang mengandung vitamin E, vitamin K dan asam folat yang baik untuk tubuh.


6. Kacang Polong, buah yang mengandung vitamin A, vitamin C dan vitamin E ini memiliki dua macam yang biasa dikonsumsi yaitu snow peas atau biasa disebut kacang kapri sering dikonsumsi dalam bentuk utuh dalam sup atau ditumis. Sedangkan garden peas, yang tidak bisa dimakan utuh melainkan hanya kacang polongnya saja. Sehingga harus dikupas terlebih dahulu kulitnya.


#split#7. Tomat, buah yang sering dipakai untuk membuat sambal dan bumbu pasta ini mengandung vitamin C.


8. Buncis, buah yang mengandung zat besi, vitamin K dan klorofil ini sering dikategorikan sayuran walaupun sebenarnya buah karena memiliki biji.


9. Bengkoang, sayuran golongan umbi-umbian ini sering dibilang buah karena paling enak dijadikan rujak.


10. Wortel, makanan kesukaan kelinci ini merupakan sayuran yang terbentuk dari akar.


11. Kentang, sayuran yang terbentuk dari batang ini paling banyak kita temui di restoran siap saji.


Bagi modcomers yang belum melihat perseteruan buah vs sayur, berikut videonya.

[/split]

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts