Ini Motor Termahal di GIIAS 2018, Nomer 3 Sudah laku 1 Unit
Selain kendaraan penumpang dan niaga, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 juga diramaikan oleh beberapa Agen Pemegang Merek (APM) sepeda motor dibawah naungan Gaikindo.
Memang, sejatinya GIIAS adalah pameran mobil, namun sepeda motor yang ikut dipamerkan juga bisa memikat para pengunjung. Terlebih ada beberapa sepeda motor yang bisa dikatakan harganya bisa melebihi kendaraan roda empat.
Penasaran dengan sepeda motor termahal yang ada di GIIAS 2018? Ini dia.
1. Kawasaki ZX-10R
Kawasaki menampilkan moge Kawasaki ZX10R di segmen motor sport dengan harga Rp 460 juta.
ZX10R merupakan motor sport dari keluarga Kawasaki Ninja yang mengusung mesin berkapasitas 998cc yang menyemburkan tenaga sebesar 210hp/13.000 rpm dan torsi 113,5Nm/11.500 rpm.

2. BMW F850GS
BMW F850GS menggendong mesin berkubikasi 853 cc 2-silinder yang memproduksi 95 daya kuda (dk) pada 8.250 rpm dan torsi maksimum 92 NM pada 6.250 rpm yang disalurkan pada transmisi 6-percepatan.
Motor yang bisa digunakan di jalur on-road maupun off-road ini memiliki segudang fitur canggih. Terdapat keyless, gear shift assistant Pro, anti-lock braking system (ABS) juga automatic stability control (ASC). Harga yang ditawarkan yakni Rp 549 juta (off the road).

3. Honda Gold Wing
Dari brand Honda melalui Astra Honda Motor, menampilkan moge Honda Goldwing dengan harga Rp 1,01 miliar. Informasi yang didapat, pada hari ketujuh pameran GIIAS 2018, motor ini sudah laku 1 unit.
Honda Goldwing disematkan mesin berkapasitas 1.833cc enam silinder horizontal yang menghasilkan tenaga sebesar 92,9 kW/5.500 rpm dan torsi 170Nm/4.500 rpm.

4. Harley-Davidson CVO Ultra Limited
Motor asal Amerika ini menggunakan mesin V-Twin Cooled Milwaukee Eight 117 berkubikasi 1.868cc. Motor ini tercatat mampu menghasilkan torsi 166 Nm di 3.250 rpm.
Salah satu produk dari Harley Davidson ini tercatat menjadi produk dengan banderol harga termahal. Harganya mencapai Rp 1,8 miliar. Bagaimana, tertarik untuk membelinya ?



Memang, sejatinya GIIAS adalah pameran mobil, namun sepeda motor yang ikut dipamerkan juga bisa memikat para pengunjung. Terlebih ada beberapa sepeda motor yang bisa dikatakan harganya bisa melebihi kendaraan roda empat.
Penasaran dengan sepeda motor termahal yang ada di GIIAS 2018? Ini dia.
1. Kawasaki ZX-10R
Kawasaki menampilkan moge Kawasaki ZX10R di segmen motor sport dengan harga Rp 460 juta.
ZX10R merupakan motor sport dari keluarga Kawasaki Ninja yang mengusung mesin berkapasitas 998cc yang menyemburkan tenaga sebesar 210hp/13.000 rpm dan torsi 113,5Nm/11.500 rpm.

2. BMW F850GS
BMW F850GS menggendong mesin berkubikasi 853 cc 2-silinder yang memproduksi 95 daya kuda (dk) pada 8.250 rpm dan torsi maksimum 92 NM pada 6.250 rpm yang disalurkan pada transmisi 6-percepatan.
Motor yang bisa digunakan di jalur on-road maupun off-road ini memiliki segudang fitur canggih. Terdapat keyless, gear shift assistant Pro, anti-lock braking system (ABS) juga automatic stability control (ASC). Harga yang ditawarkan yakni Rp 549 juta (off the road).

3. Honda Gold Wing
Dari brand Honda melalui Astra Honda Motor, menampilkan moge Honda Goldwing dengan harga Rp 1,01 miliar. Informasi yang didapat, pada hari ketujuh pameran GIIAS 2018, motor ini sudah laku 1 unit.
Honda Goldwing disematkan mesin berkapasitas 1.833cc enam silinder horizontal yang menghasilkan tenaga sebesar 92,9 kW/5.500 rpm dan torsi 170Nm/4.500 rpm.

4. Harley-Davidson CVO Ultra Limited
Motor asal Amerika ini menggunakan mesin V-Twin Cooled Milwaukee Eight 117 berkubikasi 1.868cc. Motor ini tercatat mampu menghasilkan torsi 166 Nm di 3.250 rpm.
Salah satu produk dari Harley Davidson ini tercatat menjadi produk dengan banderol harga termahal. Harganya mencapai Rp 1,8 miliar. Bagaimana, tertarik untuk membelinya ?



















0 komentar: