Lantaran Cemburu, Istri Pertama Di India Potong Kemaluan Suaminya

Cemburu dengan istri muda, seorang istri pertama bernama Shayda (40) di India Utara nekat memotong organ vital suaminya, Yunus Ahmed (45) saat tidak sadarkan diri, setelah mencampurkan sejumlah zat memabukkan dalam makanan korban. Dilansir dari Metro.co.uk, insiden itu terjadi di kota Muzaffarnagar, India utara. Diduga tindakannya itu dilakukan karena Shayda merasa telah diabaikan oleh suami yang telah didampinginya selama 17 tahun.
Dari pernikahan mereka lahir empat anak perempuan, namun Yunus masih mengharapkan seorang anak laki-laki. Dengan alasan itulah Yunus meminta izin menikah lagi dan telah terlaksana pada tahun lalu. Shayda mengaku memberikan izin untuk suaminya menikah lagi. Namun setelahnya, keduanya kerap bertengkar karena Shayda merasa Yunus lebih sering berada di rumah istri keduanya.
Dikabarkan dari Times of India, Yunus kembali pulih, namun tidak dijelaskan apakah organ kemaluannya dapat disambung kembali. Sementara Shayda telah ditahan dan dituduh dengan melakukan tindak kekerasan tingkat tinggi serta meracuni korban
















0 komentar: