Facebook Twitter RSS
banner

Beranggapan Untuk Kesehatan, Wanita Di California Konsumsi Serangga



Beranggapan memiliki banyak manfaat kesehatan, seorang wanita bernama Marcela Iglesias asal Los Angeles, California mengonsumsi serangga dengan cara memakannya secara hidup-hidup. Tujuan Marcela mengonsumsi serangga tersebut karena ia percaya hal itu mampu mencegahnya dari penyakit kanker.

"Serangga memiliki banyak manfaat kesehatan, tidak hanya untuk menyembuhkan kanker tapi juga berpotensi mencegah arthritis, nyeri kronis, masalah pencernaan dan banyak lagi. Di Asia sangat populer memakan serangga," ujarnya dikutip dari DailyMail.

Tindakan aneh ini sendiri diakuinya sudah dilakukan sejak bulan lalu, berawal dari teman dekatnya yang berjuang melawan kanker terminal yang divonis hidup tidak lama lagi namun menolak untuk kemoterapi.

"Dia makan 40-50 dari kumbang Cina sehari, tanpa obat lain untuk kanker dan telah hidup selama enam tahun tanpa kanker kembali," ungkap Marcela.

Atas kisah temannya itu, ia kini membuat kandang untuk serangga yang akan di konsumsinya. Disebutkan bahwa Marcela membersihkan kandangnya setiap 15 hari sekali dengan mengganti potongan roti, gandum, dan selada. Marcela juga beranggapan dengan mengkonsumsi serangga membuatnya awet muda.

SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts