Facebook Twitter RSS
banner

BMW X3 Dan X5 Plug-In Hybrid Siap Hadir Tahun Depan

BMW X3 telah dirancang ulang untuk model tahun 2018 dan SUV tersebut telah diterima dengan sangat baik. Dibandingkan dengan model lama, penjualan naik hingga 60 persen sehingga masa depan kendaraan ini terlihat cerah. Namun, ada 1 keluhan untuknya, yaitu pilihan mesin yang terbatas.





Di Amerika, hanya ada 2 trim yang tersedia: 30i, yang dijejali mesin 2.0 liter turbo 248 Hp, dan M40i yang memiliki unit 6 silinder 3.0 liter turbo dengan 355 Hp. Namun, itu akan segera berubah, karena BMW sedang mengerjakan versi plug-in hybrid serta full elektrik dari X3.

CEO BMW, Harald Kruger, telah mengkonfirmasi kepada BMWBlog bahwa BMW X3 plug-in hybrid pertama akan tiba tahun depan bersamaan dengan X5 plug-in hybrid baru. BMW X3 plug-in hybrid akan menggunakan powertrain yang sama dengan 330e sedan. Itu berarti ada mesin bensin 4 silinder 2.0 liter yang dipasangkan dengan motor listrik dan diposisikan di antara mesin dan gearbox yang menghasilkan tenaga gabungan 275 Hp.

Disisi lain, X5 plug-in hybrid akan memiliki mesin 6 silinder 3.0 liter yang lebih kuat di bawah kap mesin dan motor listrik dengan kombinasi tenaga 390 Hp. Jarak tempuh hanya dengan tenaga listrik untuk kedua model belum dikonfirmasi, tetapi BMWBlog mengklaim keduanya akan mendekati 48 Km dalam skenario kehidupan nyata. (carbuzz 12/11/2018)



SHARE THIS POST

  • Facebook
  • Twitter
  • Myspace
  • Google Buzz
  • Reddit
  • Stumnleupon
  • Delicious
  • Digg
  • Technorati
Author: admin
Lorem ipsum dolor sit amet, contetur adipcing elit, sed do eiusmod temor incidunt ut labore et dolore agna aliqua. Lorem ipsum dolor sit amet.

0 komentar:

Popular Posts